BLORA, 26/5 (BeritaJateng.tv) – Cegah masuknya Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) petugas gabungan yang terdiri dari Dinas Peternakan dan Perikanan Kabupaten Blora, Polsek Jati, Koramil serta Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) gencar melakukan pemeriksaan hewan ternak yang masuk ke pasar hewan di wilayah Blora Selatan.
Pemeriksaan dilakukan petugas di depan kantor Pertanian di wilayah Randulawang Kecamatan Jati.
Nampak petugas gabungan menghentikan kendaraan yang muat hewan ternak, kemudian melakukan pemeriksaan kesehatan hewan, serta melakukan penyemprotan disinfektan.
Kapolsek Jati Iptu Subardi membeberkan bahwa kegiatan pemeriksaan dan pengawasan ini akan terus dilakukan secara berkala. Terutama pada saat pasaran hewan dimana ramai dikunjungi warga.