Dialog Santri di Ponpes Al-Fadhilah Semarang, Andy Budiman Ajak Berkarya Lewat Tulisan

Ponpes Al-Fadhilah Semarang
Suasana Orientasi Mahasiswa baru 2023 di Ponpes Al-Fadhilah Meteseh Kecamatan Tembalang Kota Semarang pada Selasa malam 19 September 2023.

SEMARANG, beritajateng.tv – Wakil Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Andy Budiman mengajak para santri di Ponpes Al-Fadhilah Semarang untuk berkarya lewat tulisan.

Banyak sekali tokoh-tokoh besar di dunia yang namanya abadi lewat tulisan. Sebut saja Karl Marx, Hegel, Pramoedya Ananta Toer, Tan Malaka, hingga Imam Al-Ghazali dan masih banyak lagi.

Kenangan untuk mereka, bukan hanya karena dari karya tulisnya. Mereka bahkan mampu merubah peradaban dunia hingga menjadi seperti sekarang ini.

Imam As-Syafi’i, yang merupakan tokoh penting dalam pembentukan ilmu Ushulul Fiqh pernah memberi satu pernyataan menohok kepada muridnya. “Jika kamu bukan anak raja, menulislah”.

Pernyataan itu ia sampaikan karena hanya dengan menulis. Orang biasa yang bukan siapa-siapa akan di kenang selamanya di dalam sejarah. Murid Imam Syafi’I yang memang sebagian besar berasal dari kalangan rakyat jelata dan budak. Untuk menulis agar nama mereka tidak tenggelam ditelan arus sejarah.

Akhirnya muncullah murid-murid Imam Syafi’I yang punya andil besar dalam membangun peradaban umat Islam. Contoh saja Al Muzanniy, Al Buyuthiy, Ar Robi’ bin Sulaiman Al Marodiy, Al-Za’faroniy, dan Al-Karobisiy.

Diskursus tersebut tersaji dalam Orientasi Mahasiswa baru 2023 di Ponpes Al-Fadhilah. Yang berlokasi di Meteseh Kecamatan Tembalang Kota Semarang pada Selasa malam 19 September 2023.

Dalam orientasi tersebut, hadir sebagai pemateri Wakil Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Andy Budiman. Ia  juga merupakan calon legislatif DPR RI daerah Pemilihan Jateng I (Semarang, kab Semarang, Salatiga, dan Kendal).

Andy Budiman yang berlatar belakang jurnalis berpengalaman internasional. Dan memberi pembekalan kepada para santri agar terus menulis dan berkarya walaupun memiliki kesibukan sebagai mahasiswa.

Dialog Santri di Ponpes Al-Fadhilah

Menurut Andy, lingkungan pondok pesantren yang memang di peruntukan bagi pembelajar, adalah tempat yang pas untuk menempa kemampuan menulis dan berpikir.

Tinggalkan Balasan