SEMARANG, beritajateng.tv – Drama Korea (drakor) terbaru berjudul S Line menarik perhatian banyak penggemar Kdrama, berkat jalan ceritanya yang penuh misteri dan simbolisme yang unik. Lantas, Drakor S Line tayang dimana?
Jika kamu penasaran dan ingin tahu dimana bisa menonton S Line, simak penjelasan lengkapnya berikut ini. Kamu juga akan mengetahui lebih dalam mengenai jadwal tayang dan platform resmi yang menayangkan drakor S Line.
Sekilas tentang S Line
S Line merupakan drakor hasil adaptasi webtoon dengan judul yang sama karya Ggomabi. Drama ini rilis pada 11 Juli 2025. Sejak saat itu,drakor ini perbincangan mengenai alur cerita yang menampilkan garis merah misterius di atas kepala setiap karakter semakin banyak dibahas.
Setiap garis merah yang terlihat terhubung dengan orang-orang yang pernah menjalin hubungan gelap sehingga menciptakan sebuah jaringan yang semakin rumit seiring berjalannya waktu. Satu hal yang pasti, S Line tidak sekadar drama biasa, membawa tema yang sangat berbeda, dengan elemen-elemen yang memicu rasa penasaran.
Drakor S Line Tayang Dimana?
Salah satu pertanyaan yang muncul setelah kemunculan drakor iniyakni laman resmi yang menayangkan drakor S Line. Sayangnya, saat ini, S Line hanya bisa kamu tonton melalui platform streaming resmi Wavve (Korea Selatan). Platform ini menjadi tempat eksklusif untuk menyaksikan seluruh episode dari drama ini. Kamu bisa mengaksesnya melalui situs resmi mereka.
Namun, drakor S Line belum tersedia di platform streaming lain yang lebih global, seperti Netflix, Viu, atau Disney+ Hotstar. Ini berarti penggemar di luar Korea, termasuk Indonesia, harus menunggu kabar lebih lanjut terkait penayangan resminya. Saat ini, belum ada informasi pasti terkait penayangan internasional drakor ini.