Scroll Untuk Baca Artikel
Politik

Dua Baliho Andika Perkasa Nongol di Kota Semarang, Calon Jagoan Tangguh PDIP Hadapi Ahmad Luthfi?

×

Dua Baliho Andika Perkasa Nongol di Kota Semarang, Calon Jagoan Tangguh PDIP Hadapi Ahmad Luthfi?

Sebarkan artikel ini
Baliho Andika Perkasa maju Pilgub Jateng
Baliho Andika Perkasa di Jalan Brigjen Katamso Semarang (kiri) dan baliho Andika Perkasa di Jalan MT Haryono atau Pasar Peterongan Semarang (kanan), Jumat, 2 Agustus 2024 siang. (Made Dinda Yadnya Swari/beritajateng.tv)

Sebelumnya, Bambang Pacul menanggapi kabar Andika Perkasa maju Pilgub Jawa Tengah 2024. Ketua Komisi III DPR RI itu pun membenarkan bahwa pihaknya mendukung Andika Perkasa maju Pilgub Jawa Tengah 2024.

Menanggapi kembali dukungan itu, Bambang Pacul angkat bicara. Saat beritajateng.tv temui di Panti Marhaen, Kota Semarang, Selasa, 23 Juli 2024 lalu, Bambang Pacul membenarkan adanya dukungan kepada Andika Perkasa.

Namun, siapa pun yang akan maju sebagai Calon Gubernur (Cagub) Jawa Tengah 2024, tentu harus mendapat rekomendasi Ketua Umum (Ketum) PDIP, Megawati Soekarnoputri.

Hingga saat ini, Bambang Pacul menegaskan Cagub Jawa Tengah 2024 belum ditentukan.

“Memang ada usulan tersebut. [Namun,] bahwa penetapannya tentu dengan policy (kebijakan) Ketua Umun. Sampai hari ini belum menentukan,” ujar Bambang Pacul.

Pihaknya tak menampik bahwa nama Andika Perkasa turut masuk dalam bursa Pilgub Jawa Tengah 2024 di DPP PDIP.

“Tapi memang sudah beredar di kalangan DPP bahwa kemungkinan Pak Andika Perkasa akan PDIP calonkan. Itu jadi rumor bagi yang mengusulkanlah,” ucapnya. (*)

Editor: Mu’ammar R. Qadafi

Simak berbagai berita dan artikel pilihan lainnya lewat WhatsApp Channel beritajateng.tv dengan klik tombol berikut:
Gabung ke Saluran

Tinggalkan Balasan