Scroll Untuk Baca Artikel
Gaya Hidup

Gagal Jadi Anggota DPR 2 Kali Hingga Ditolak Balik ke Nidji, Ini yang Akhirnya Dilakukan Giring

×

Gagal Jadi Anggota DPR 2 Kali Hingga Ditolak Balik ke Nidji, Ini yang Akhirnya Dilakukan Giring

Sebarkan artikel ini
giring nidji
Giring Ganesha. (Instagram/@giring)

SEMARANG, beritajateng.tv – Jalan mantan vokalis Nidji, Giring Ganesha dalam berpolitik tampaknya tak berjalan mulus. 

Diketahui, Giring Ganesha telah maju sebagai calon legislatif (caleg) pada 2017. Namun ia tak berhasil lolos menjadi anggota DPR karena suara partainya, PSI yang tidak melewati ambang batas parlemen.

Kemudian ia kembali maju pada Pileg 2024 bersama istrinya, Cyntia. Namun ia justru mendapatkan suara yang lebih kecil dari istrinya.

Gagal di dunia politik karena tak jua tembus ke Senayan sebagai Anggota DPR RI, Giring Ganesha memilih kembali ke studio, menulis lagu dan bikin kue.

Mantan vokalis Nidji itu mulai memberikan sinyal untuk kembali ke profesi awalnya sebagai penyanyi. “Saya lagi balik lagi ke studio,” ucap Giring Ganesha.

BACA JUGA: Heboh Dugaan Mahasiswi Yolanda Assyar Selingkuh dengan Suami Orang, Ini Ceritanya

Giring Ganesha sempat menyatakan kesediaan soal reuni dengan Nidji setelah gagal lolos sebagai anggota DPR RI periode 2024-2029. Suami Cynthia Riza ini menyerahkan rencana reuni itu ke pihak Nidji yang kini sudah memiliki Ubay sebagai vokalis barunya.

“Reunian kalau mereka mau reunian ya, ayo.

Tapi enggak tahu merekanya mau atau enggak, saya mau-mau saja,” ujar Giring beberapa waktu lalu.

Simak berbagai berita dan artikel pilihan lainnya lewat WhatsApp Channel beritajateng.tv dengan klik tombol berikut:
Gabung ke Saluran

Tinggalkan Balasan