Scroll Untuk Baca Artikel
Uncategorized

Hebat! Putri Ariani Dapat Standing Ovation di Semi Final AGT 2023

×

Hebat! Putri Ariani Dapat Standing Ovation di Semi Final AGT 2023

Sebarkan artikel ini
Putri Ariani di AGT semifinal 2023
Putri Ariani dapat standing ovation dari 4 juri America's Got Talent 2023 (AGT). (Foto: Youtube/America's Got Talent)

SEMARANG, beritajateng.tv – Baru-baru ini nama Putri Ariani tengah trending di berbagai platform sosial media Tanah Air.

Hal ini karena Putri Ariani berhasil memberikan penampilan memukau para juri America’s Got Talent (AGT) 2023.

Adapun penampilan memukau tersebut sang wanita asal Riau tersebut tunjukkan di semi final AGT 2023 di Pasadena, Los Angeles, Amerika Serikat pada Rabu (6/9/2023).

Tak tanggung-tanggung, Putri yang saat itu membawakan lagu  “I Still Haven’t Found What I’m Looking For” milik U2 mendapatkan standing ovation dari empat juri sekaligus.

Seperti biasanya, Putri membawakan lagu tersebut sambil memainkan piano. Semua komponen ia nyanyikan dengan sangat baik.

Dalam membawakan lagu U2 tersebut, Putri mengenakan gaun yang tampak mewah dan elegan. Gaun tersebut berwarna krem dengan hiasan yang mengkilau.

Para juri AGT 2023 Simon Cowell, Sofia Vergara, Heidi Klum, dan Howie Mandel tampak memberikan standing ovation.

Tak hanya itu, penampilan Putri seakan juga menyihir para penonton yang ada di auditorium Pasadena Civic.

BACA JUGA:Heboh Putri Ariani Akan Duet dengan Coldplay? Begini Ceritanya!

Komentar Para Juri AGT 2023 Untuk Putri Ariani

Komentar positif pun para juri keluarkan untuk penyanyi berumur 17 tahun itu.

Sejujurnya Putri, inilah mengapa aku masih melakukan pekerjaan ini untuk momen seperti ini benar-benar karena tadi begitu cantik,” tutur Simon Cowell.

Komentar tersebut juga disusul oleh Sofia Vergara yang mengakui bahwa penampilan Putri begitu sempurna. Hal yang menurutnya menonjol dari performa tersebut adalah notasi dan perasaan yang Putri tumbuhkan.

“Aku rasa saya tidak pernah mendengar sesuatu lebih indah dalam hidupku. Notasi dan perasaannya membuat kita merasa luar biasa. Penampilan yang sempurna,” ucapnya.

Heidi Klum, sebagai salah satu juri pun juga mengatakan hal yang tak jauh dari komentar Cowell dan Vergara.

“Mungkin seperti ini suara seorang malaikat. Aku harap Bono (vokalis U2) bisa mendengarnya,” timpal Heidi Klum.

Sementara itu, Howie Mandel merasa sudah kehabisan kata-kata dan memberikan komentar, “Sempurna.”

Usai mendapat komentar-komentar dari para juri AGT 2023, Putri merasa tersanjung. Ia pun lalu mengucapkan terima kasih.

“Terima kasih banyak, Simon, dan orang-orang yang mendukung saya. Kehidupan saya telah berubah,” ucap Putri Ariani.

BACA JUGA:Ajak Putri Ariani Duet, Lesti Kejora Malah Dicibir Netizen: Bagus Putri

Penampilan Putri Ariani merupakan penutup babak semi final di American Got Talent. Meski begitu, nasib Putri akan ditentukan oleh voting atau suara para penonton.(*)

Simak berbagai berita dan artikel pilihan lainnya lewat WhatsApp Channel beritajateng.tv dengan klik tombol berikut:
Gabung ke Saluran

Tinggalkan Balasan