Jateng

HIPMI Kabupaten Semarang Rangkul UMKM sebagai Mitra Penggerak Ekonomi

×

HIPMI Kabupaten Semarang Rangkul UMKM sebagai Mitra Penggerak Ekonomi

Sebarkan artikel ini

SEMARANG, beritajateng.tv – Ingin tahu lebih banyak informasi seputar tempat dan aneka kuliner, bengkel bahkan juga tempat potong rambut di wilayah Kecamatan Tuntang, Kabupaten Semarang.

Sekarang tidak perlu repot-repot lagi dan cukup membaca barcode pada aplikasi ‘Siputra Cemerlang’ melalui telepon pintar yang sudah menjadi bagian dari keseharian.

Sebab aplikasi yang HIPMI Kabupaten Semarang inisiasi ini telah merangkum dan menyajikan dengan lengkap. Bahkan hingga potensi usaha pedesaan di Kecamatan Tuntang.

Hal ini terungkap dalam acara ‘Dialog Kebangsaan- Kontribusi HIPMI dan UMKM Center dalam Mendorong Pendapatan Masyarakat Desa’ di Hotel Griya Persada Bandungan, Kabupaten Semarang, Senin 10 November 2025.

BACA JUGA: Sukses Berdayakan UMKM, Bank Jateng Raih Penghargaan di CNN Indonesia Awards 2025

Ketua Umum (Ketum) BPC HIPMI Kabupaten Semarang, Sis Budiono mengatakan, HIPMI Kabupaten Semarang terus mendorong kolaborasi dengan para pelaku usaha (UMKM).

Salah satunya melalui aplikasi ‘Sistem Informasi dan Promosi Pelaku Usaha Kecamatan Tuntang Raya yang Cerdas, Modern dan Gemilang’ (Siputra Cemerlang).

Dengan aplikasi ini, para pelaku usaha di wilayah Kecamatan Tuntang semakin dimudahkan untuk terhubung dengan konsumen, sesuai dengan kalster dan jenis usahanya.

“Baik kuliner, perdagangan, jasa, produksi, pariwisata, pertanian, penginapan, jasa delivery, lembaga keuangan dan masih banyak lagi hingga agenda acara,” jelasnya.

Sis Budiono juga menyampaikan, kolaborasi dengan pelaku usaha (UMKM) hingga di tingkat desa ini, akan membantu menggerakkan perekonomian desa.

Simak berbagai berita dan artikel pilihan lainnya lewat WhatsApp Channel beritajateng.tv dengan klik tombol berikut:
Gabung ke Saluran

Tinggalkan Balasan