Scroll Untuk Baca Artikel
Jateng

Genjot Sport Tourism di Jateng, Pj Gubernur Jateng Launching Specta 2024

×

Genjot Sport Tourism di Jateng, Pj Gubernur Jateng Launching Specta 2024

Sebarkan artikel ini
Jawa Tengah Sport Tourism Event
Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana meluncurkan Jawa Tengah Sport Tourism Event (Specta) tahun 2024.

“Sebelumnya sudah ada event yang sudah mendunia seperti Borobudur Marathon yang rutin terselenggara setiap tahun. Lalu ada Gantole International di Telomoyo yang juga menarik peserta asing,” jelas Nana.

Adapun peluncuran Jawa Tengah Sport Tourism Event 2024 ini ditandai dengan permainan Mobile Legend oleh Nana Sudjana dan Sekda Jateng Sumarno.

Sementara itu terkait National E-sport competition yang terselenggara di Mall Tentrem mendapatkan apresiasi penuh dari Pj Gubernur Jawa Tengah Nana Sudjana.

Sebab event itu mampu menghadirkan 600 tim dengan total 3.600 player dari Jawa Tengah dan beberapa daerah lainnya seperti Jatim, DKI Jakarta, hingga Kalimantan.

“E-sport ini sudah menjadi olahraga yang digemari oleh anak-anak muda zaman now. Peminatnya cukup banyak. E-sport ini sudah tidak lagi nasional tetapi sudah internasional. Pertandingan event di sini akan menjadi ajang pemanasan juga, karena beberapa bulan ke depan kita akan melaksanakan PON di Aceh dan Sumut,” kata Nana. (*)

Editor: Andi Naga Wulan.

Simak berbagai berita dan artikel pilihan lainnya lewat WhatsApp Channel beritajateng.tv dengan klik tombol berikut:
Gabung ke Saluran

Tinggalkan Balasan