Pengalaman I Putu Gede harapannya dapat membawa Persekat Tegal meraih hasil optimal di kompetisi Liga 2 Indonesia kali ini.
Antusiasme tinggi menyelimuti para pendukung tim yang tak sabar menantikan kiprah Persekat di lapangan.
Persekat Tegal sendiri tergabung dalam grup tengah Liga 2 Indonesia bersama tim-tim seperti Bhayangkara FC, Persijap Jepara, Persiku Kudus, Persipa Pati, PSIM Yogyakarta, Nusantara FC, dan Adhyaksa FC.
Daftar pemain Persekat Tegal terbaru untuk Liga 2 2024/2025
Skuad Persekat Tegal untuk Liga 2 Indonesia 2024/2025 saat ini mencakup beberapa posisi penting.
Pada posisi kiper, terdapat tiga pemain, yakni M. Diaz Priambodo, Dimas Fani, dan Bagus Prasetiyo.
Sementara di lini pertahanan, tim memiliki Imam Mahmudi, Hamdi Sula, Nanang Widodo, Muhammad Mukhlis, Fikri Irvanuddin, Adhe Owen, dan Iuri Barbosa da Silva.
BACA JUGA: Bukan Remeh, Ini Deretan Fakta Persekat Tegal Lawan Tanding Uji Coba PSIS Semarang Besok
Kemudian di lini tengah, terdapat Reza, Faizal Pratama, Kevin Armedyah, Firmansyah, Chrystna Bhagascara, Syarif Wijianto, dan Felipe Ryan Alves Silva.
Sedangkan di lini depan, Persekat mengandalkan M. Firman, Ibnu Ikhsan, Rifky Suryawan, Noval Junior, dan Ibrahim Abou.
Dengan komposisi pemain yang ada dan arahan dari pelatih berpengalaman seperti I Putu Gede, Persekat Tegal optimistis mampu bersaing dan memberikan hasil terbaik di Liga 2 Indonesia musim ini. (*)