Scroll Untuk Baca Artikel
Nasional

Kementan Kucurkan Rp 30 Miliar untuk Petani Terdampak Banjir di Demak, Kudus dan Grobogan

×

Kementan Kucurkan Rp 30 Miliar untuk Petani Terdampak Banjir di Demak, Kudus dan Grobogan

Sebarkan artikel ini
Beras Pompanisasi | Kementan Petani Banjir di Demak, Kudus dan Grobogan
Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman didampingi Bupati Demak Eistianah meninjau langsung lahan pertanian terdampak banjir di desa Ngaluran, Kecamatan Gajah, Kabupaten Demak, Senin 12 Febuari 2024. (Wisnu Budi/beritajateng.tv)

DEMAK, beritajateng.tv – Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman meninjau lahan pertanian dan menyambangi petani terdampak banjir di Demak, Kudus dan Grobogan.

Dalam kesempatan itu, Mentan bersama Bupati Demak Eistianah menyerahkan bantuan sarana dan prasarana pertanian kepada korban banjir.

Bantuan sarana prasarana senilai Rp 30 miliar itu berupa sarana prasarana pertanian bagi petani.

“Bantuan untuk petani korban banjir sebesar Rp30 miliar. Rinciannya, berupa benih padi untuk 10.000 hektare, JIT, Asuransi Pertanian (AUTP), pompa dan mesin combine serta traktor,” ujar Kementan.

Penyerahan bantuan berlangsung di desa Ngaluran, kecamatan Gajah, Demak, Senin 12 Februari 2024.

Mentan Andi Amran mengaku jika Kementerian bergerak cepat dalam melakukan penangan atau penyelamatan terhadap area pertanian warga yang terdampak banjir. Mengingat tanaman padi di desa Ngaluran sudah hampir panen meskipun terendam banjir.

“Kami sudah berkoordinasi dengan Kementerian PUPR dalam hal ini mempercepat perbaikan tanggul sungai yang jebol,” tegas Amran.

Bantuan untuk Petani Terdampak Banjir

Sementara itu, Bupati Demak Eistianah mengaku jika pemberian bantuan terhadap petani korban banjir ini sangatlah berarti. Mengingat masih ada beberapa hektar sawah milik petani masih bisa selamat meski terendam banjir.

Simak berbagai berita dan artikel pilihan lainnya lewat WhatsApp Channel beritajateng.tv dengan klik tombol berikut:
Gabung ke Saluran

Tinggalkan Balasan