Scroll Untuk Baca Artikel
Ekbis

Kerja Sama Gandeng Bank Jateng, Kejaksaan Negeri Kota Magelang Resmi Salurkan Tunjangan Kinerja

×

Kerja Sama Gandeng Bank Jateng, Kejaksaan Negeri Kota Magelang Resmi Salurkan Tunjangan Kinerja

Sebarkan artikel ini
Bank Jateng Magelang
Pemimpin Bank Jateng Cabang Koordinator Magelang, Windarti Puspito Ningrum (kiri), dan Kepala Kejaksaan Negeri Kota Magelang, Yeni Trimulyani (kanan), menandatangani Perjanjian Kerjasama Penyaluran Tunjangan Kinerja, Rabu, 22 Januari 2025. (Foto: Bank Jateng)

MAGELANG, beritajateng.tv – Bank Jateng Cabang Koordinator Magelang bersama Kejaksaan Negeri Kota Magelang resmi menandatangani Perjanjian Kerja Sama tentang Penyaluran Tunjangan Kinerja, bertempat di Enam Langit by Plataran Magelang, Rabu, 22 Januari 2025.

Kerja sama ini harapannya dapat memberikan kemudahan bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Kejaksaan Negeri Kota Magelang. Sekaligus, sebagai sarana untuk dapat memanfaatkan produk-produk unggulan Bank Jateng.

Acara ini dihadiri dan disaksikan oleh sejumlah pejabat dari Kantor Kejaksaan Negeri Kota Magelang dan Bank Jateng. Hal itu sebagai tanda komitmen bersama dalam rangka memberikan manfaat yang optimal bagi masyarakat Kota Magelang.

Pemimpin Bank Jateng Cabang Magelang, Windarti Puspito Ningrum, menegaskan pihaknya berkomitmen memberikan pelayanan optimal kepada seluruh nasabahnya.

Ia menyebut pelayanan itu tidak hanya melalui jaringan yang ada di wilayah Jawa Tengah saja. Tetapi, juga jaringan Bank Jateng yang telah tersebar di wilayah DKI Jakarta dan Daerah Istimewa Yogyakarta.

Salah satu produk layanan yang Bank Jateng kembangkan yakni “Bima Mobile”, layanan perbankan digital yang memungkinkan nasabah untuk mengaksesnya di mana pun dan kapan pun melalui perangkat smartphone.

Simak berbagai berita dan artikel pilihan lainnya lewat WhatsApp Channel beritajateng.tv dengan klik tombol berikut:
Gabung ke Saluran

Tinggalkan Balasan