PASURUAN, beritajateng.tv – Calon Wakil Presiden nomor urut 01, Muhaimin Iskandar alias Cak Imin, prihatin terkait kondisi Jawa yang mayoritas penduduknya muslim namun malah menjadi sumber makanan babi dan anjing.
“Masa ada kota, kok, jadi sumber makanan babi dan anjing di (pulau) Jawa. Itu ndak pas. Sehingga, ekonomi sulit berkembang,” ujar Cak Imin saat hadir dalam acara Haul Masyayikh Ponpes Terpadu Al-Yasini, Minggu, 14 Januari 2024.
Belakangan, memang terdapat kasus penyelundupan ratusan anjing di gerbang tol Kalikangkung, Kota Semarang, menuju Solo. Sedianya, peruntukan anjing-anjing tersebut bakal menjadi berbagai kebutuhan, termasuk bahan konsumsi.
Ketua Umum PKB menilai bahwa hal ini menjadi salah satu penghambat perkembangan pariwisata halal di Indonesia. Bukan bermaksud melarang, ia menyebut tempat makan yang menjual produk tidak halal semestinya tidak berkembang secara liar.
“Berbagai faktor mengganggu perkembangan pariwisata halal, salah satunya adalah adanya makanan-makanan haram yang tidak sertifikasi, sehingga tumbuh secara liar,” tegasnya.