Scroll Untuk Baca Artikel
Viral

Langsung Curiga, Begini Kronologi Awal Amy Kenal Tisya Erni Hingga Mengendus Perselingkuhan

×

Langsung Curiga, Begini Kronologi Awal Amy Kenal Tisya Erni Hingga Mengendus Perselingkuhan

Sebarkan artikel ini
selingkuh viral
WNA Amy BMJ (kiri) dan Denny Sumargo dalam kanal YouTube Curhat Bang Denny Sumargo. (YouTube/Denny Sumargo)

Curiga terhadap Tisya Erni

Saat tiba di bandara, terlihat Tisya Erni ikut menjemput rombongan keluarga mereka. Suaminya menyebut Tisya adalah asisten pribadi barunya.

“Dia (Tisya Erni) menunggu kami dengan dua mobil yang akan menjemput kami. Suamiku memperkenalkan dia untuk pertama kalinya, ‘dia adalah asisten pribadiku’,” ujar Amy.

Dari sana, Amy curiga dengan pernyataan suaminya. Pasalnya, ia menilai bahwa Tisya Erni kurang bisa berbahasa Inggris.

Terlebih, Aden Wong bekerja di perusahaan global yang mana pasti sering menggunakan Bahasa Inggris untuk berkomunikasi.

“Jadi aku berpikir ‘perusahaan kamu kan perusahaan besar, perusahaan global, tapi kamu malah mempekerjakan asisten pribadi yang nggak bisa bicara bahasa Inggris?'” pikir Amy saat itu.

Suami Amy lantas membela dan menyebut bahwa Tisya Erni sudah menyiapkan segala sesuatu untuk keluarga mereka di Indonesia, termasuk rumah. Di sisi lain, Amy justru sering mendapati Tisya selalu berada di rumahnya dengan alasan membantu pekerjaan Aden Wong.

BACA JUGA: Viral Tudingan Pedangdut Tisya Erni Selingkuh dengan WNA, Ternyata Pernah Polisi Tangkap di Semarang

Chat mesra suami dengan Tisya Erni

Tak lama sejak pertemuan pertama di bandara tersebut, Amy mengaku mendapati chat mesra antara suaminya dengan Tisya Erni yang ia sebut sebagai ‘mistress’ tersebut.

Chat tersebut ia temukan pada Desember 2022. “Jadi ada pesan yang nggak pantas di antara mereka,” ungkap Amy. Amy merasa chat dengan panggilan sayang tak masuk akal untuk seorang asisten pribadi dan bos. Ia juga melihat Tisya mengirim sebuah video ke suaminya.

“Dia (Tisya Erni) mengirim video nangis-nangis, bilang ‘Aku baik-baik aja kok, kamu menghabiskan waktu sama keluargamu. Tapi aku sedih, aku nggak tahu harus ngapain. Aku bakal mati’. 

Percakapan semacam itu,” kata Amy. 

Amy membaca semua chat Tisya Erni dan suaminya. Ia mendapati banyak chat kurang pantas, salah satunya mengatakan “I love you”.

Ketika Amy berhadapan langsung dengan suaminya terkait dengan chat tersebut, Aden Wong menyebut bahwa Tisya Erni yang menyukai dirinya.

“Dia (Aden Wong) bilang, ‘Kamu berlebihan (memikirkan chat tidak pantas). Ya, dia (Tisya Erni) suka aku. Ada kasih sayang.'” ungkap Amy kepada Denny Sumargo. (*)

Simak berbagai berita dan artikel pilihan lainnya lewat WhatsApp Channel beritajateng.tv dengan klik tombol berikut:
Gabung ke Saluran

Tinggalkan Balasan