SEMARANG, beritajateng.tv – Pemerintah Kota (Pemkot) Semarang menyalurkan bantuan sebanyak 1.100 paket sembako kepada nelayan untuk meringankan beban ekonomi mereka selama musim paceklik atau musim barat.
Penyerahan bantuan secara simbolis oleh Walikota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu (Mbak Ita), di Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Tambaklorok.
Mbak Ita menyampaikan rasa empati kepada para nelayan yang terdampak cuaca ekstrem selama musim barat, yang berlangsung dari Desember hingga Februari.
BACA JUGA: Video Pemkot Semarang Anggarkan Rp80 Miliar untuk Makan Bergizi Gratis
Gelombang tinggi, angin kencang, dan hujan deras membuat nelayan kesulitan melaut, sehingga berdampak pada pendapatan mereka.
“Kami menyadari bahwa masa seperti ini menjadi tantangan bagi para nelayan. Oleh karena itu Pemkot Semarang memberikan bantuan ini,” kata Mbak Ita.