Scroll Untuk Baca Artikel
Pendidikan

Menjelang 17 Agustus, Berikut Sejarah Singkat Hari Kemerdekaan Indonesia yang Wajib Kamu Tahu

×

Menjelang 17 Agustus, Berikut Sejarah Singkat Hari Kemerdekaan Indonesia yang Wajib Kamu Tahu

Sebarkan artikel ini
Hari Kemerdekaan Indonesia
Dirgahayu Republik Indonesia 17 Agustus. (foto:freepik)

SEMARANG, beritajateng.tv – Sebentar lagi kita akan memasuki hari besar dan bersejarah yaitu 17 Agustus. Momentum tersebut merupakan hari peringatan Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79 tepatnya pada tahun ini 2024.

Namun, tahukah kamu bagaimana sejarah singkat seputar Hari Kemerdekaan Indonesia? Yang mana kala itu Soekarno membacakan langsung proklamasi kemerdekaan tepat pada pukul 10.00 WIB.

Berikut ini akan beritajateng.tv bagikan seputar sejarah singkat hari besar Kemerdekaan Indonesia yaitu 17 Agustus 2024.

Hari Kemerdekaan Republik Indonesia

Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia pada 17 Agustus 1945 bermula setelah Jepang menyerah tanpa syarat kepada Sekutu pada 15 Agustus, setelah Kota Hiroshima dan Nagasaki dibom.

BACA JUGA: Sambut HUT RI, Rez Hotel Semarang Tawarkan Promo Kamar ‘Raise a Glass, REZ with Class’

Berita penyerahan ini tersiarkan langsung melalui Radio BBC dan terdengar oleh para pejuang muda, yang kemudian mendesak Soekarno dan Hatta untuk segera memanfaatkan momen tersebut untuk memproklamasikan kemerdekaan.

Desakan ini memicu perdebatan antara golongan muda dan golongan tua karena belum ada pernyataan resmi dari Jepang. Golongan tua mengusulkan untuk menunggu hingga 24 Agustus 1945.

Pada 15 Agustus 1945, Soekarno dan Hatta, yang dikoordinasikan oleh Sukarni, Chaerul Saleh, dan Wikana, kini menuju ke Rengasdengklok dengan tujuan mempercepat proses kemerdekaan. Mereka kemudian kembali bersama Ahmad Soebardjo dengan jaminan bahwa proklamasi akan berlangsung keesokan harinya.

Simak berbagai berita dan artikel pilihan lainnya lewat WhatsApp Channel beritajateng.tv dengan klik tombol berikut:
Gabung ke Saluran

Tinggalkan Balasan