Pengalaman Prabowo berkunjung ke Jerman
Tak hanya mengajak para pemuda, sosok Menhan RI itu juga membagikan pengalamannya saat ia berkunjung ke salah satu desa di Jerman.
Melihat para pemuda yang bekerja di ladang, namun punya mobil mewah. “Dia punya mobil, rumahnya bagus, sore-sore udah ganti baju malamnya dansa ke disko,” imbuhnya.
Alhasil untuk mengusahakan hal tersebut ia menyatakan bahwa diperlukan program-program yang dapat diandalkan.
Salah satunya adalah melalui implementasi konsep food estate untuk meningkatkan produksi pangan di Indonesia.
Ia menekankan pentingnya memberdayakan seluruh petani untuk mencapai kemakmuran.
Tak hanya di sosial media TikTok saja, video yang menunjukkan Prabowo Subianto mempromosikan program food estate tersebut juga ramai di X.
Seperti cuitan @AnKiiim_ yang disukai oleh 2 ribu pengguna, 1 ribu postingan ulang, dan 400 lebih komentar.
“Saya anak petani. Tapi 5 orang anaknya jadi dokter, jadi Lawyer, jadi jenderal, jadi pejabat, jadi bankir. Semuanya kuliah sampai S3. Kami dulu bantu bapak ke sawah sore/malamnya kami ke surau, ngaji. Bukan DANSA,” sindir @sang***
“Emang agak lain Capres satu ini. Bukannya ngajak ke jalan yang lurus malah ngajak ke jalan yang sesat,” tulisnya.(*)