Guswakhid juga menyampaikan, total jumlah pelanggan Perumdam Tirta Bumi Serasi saat ini, 6.000-an pelanggan di antaranya membayar rekening air melalui PT Pos Indonesia.
Dengan kerja sama ini, tidak hanya semakin memudahkan para pelanggan karena jangkauan pembayaran rekening melalui mitra semakin bertambah.
Namun juga memberikan banyak pilihan kepada pelanggan dalam membayar tagihan pemakaian air yang menjadi kewajibannya.
Karena para pelanggan bisa membayar rekening pemakaian air setiap saat melalui aplikasi Pospay PT Pos Indonesia. “Harapanya tidak ada lagi pembayaran yang menunggak,” lanjutnya.
Executive Manager Pos Indonesia Kantor Cabang Ungaran, Reni Aprianti menambahkan, PT Pos Indonesia kini sudah menyediakan multipayment Pospay.
BACA JUGA: Masih Kinclong, Mobil Brio Kuning Terjun Bebas ke Kali Banger Semarang, Begini Kronologinya
Dengan aplikasi Pospay ini masyarakat dapat melakukan berbagai pembayaran. Satunya adalah tagihan rekening penggunaan air para pelanggan Perumdam Tirta Bumi Serasi.
“Sehingga para pelanggan di Kabupaten Semarang semakin memiliki kemudahan untuk membayar tagihan penggunaan air kapan saja dan di mana saja,” jelas Reni. (*)
Editor: Farah Nazila