Scroll Untuk Baca Artikel
Indepth

Pengusaha Catering Semarang Kena Order Fiktif, Penipu Ngaku Anggota Kodim Sekayu, Begini Modusnya

×

Pengusaha Catering Semarang Kena Order Fiktif, Penipu Ngaku Anggota Kodim Sekayu, Begini Modusnya

Sebarkan artikel ini
catering
Ilustrasi layanan catering. (Pexels/Pixabay)

SEMARANG, beritajateng.tv – Salah satu pengusaha catering asal Semarang mengaku mendapat order palsu atau fiktif yang mengatas namakan Kodim 0733 BS/Semarang atau Kodim Sekayu.

Wayan, Pemilik Arumdalu Catering Semarang, mengaku pihaknya menerima pesanan sejumlah 450 nasi box seharga Rp38 ribu untuk tiga hari, yang dijadwalkan kirim pada 6-8 Januari 2025.

Jika ditotal, jumlah pesanan itu senilai Rp17.100.000.

Berdasarkan dokumen purchase order (PO) fiktif dalam bentuk pdf yang Wayan terima, tertulis nama Alwi Manurung sebagai penanggung jawab. PO itu pun menyertakan tanda tangan Mantan Dandim 0733/KS, Kolonel Inf Rahmad Saerodin.

Wayan mengaku sudah menaruh kecurigaan terhadap pesanan tersebut. Saat beritajateng.tv hubungi melalui WhatsApp Call, Rabu, 8 Januari 2025 malam, Wayan membeberkan kronologi penipuan tersebut.

“Waktu itu jam 5 sore ada orang telepon, saya belum angkat, karena nomor tanpa nama. Saya lihat kok di profil ada baju TNI. Ternyata dia sudah WA duluan. Dia nanya apakah benar ini catering Pak Wayan, dia bilang mau pesan 300 untuk besok Senin kirim jam 5 sore,” ungkap Wayan.

BACA JUGA: Hotel Santika Pekalongan Hadirkan Layanan Outside Catering Service

Wayan menyebut penelpon itu mengaku sebagai Alwi Manurung.

Berbeda dengan modus penipuan yang mengandalkan bukti transfer palsu, Wayan mengaku modus yang Alwi lakukan hanya untuk mengerjai catering dan Kodim terkait saja.

“Mainnya gak transfer, katanya pembayaran belakangan, niatnya cuma ngerjain catering aja. Gak ada modus dalam bentuk uang,” papar dia.

Tak langsung memproses order Alwi Manurung, Wayan sontak mengontak kenalannya yang bekerja di salah satu Kodim di Semarang.

Simak berbagai berita dan artikel pilihan lainnya lewat WhatsApp Channel beritajateng.tv dengan klik tombol berikut:
Gabung ke Saluran

Tinggalkan Balasan