SEMARANG, beritajateng.tv – Honda memiliki dua pilihan menarik bagi pecinta skuter premium, yakni PCX 160 ABS dan PCX 160 CBS Roadsync.
Keduanya tampil modern, namun hadir dengan perbedaan signifikan dari sisi fitur, harga, dan kenyamanan.
PCX 160 ABS menempati posisi tertinggi dalam jajaran PCX saat ini. Varian ini dibekali fitur unggulan seperti Honda Selectable Torque Control (HSTC), sistem rem ABS, dan suspensi tabung di bagian belakang.
BACA JUGA: Perbandingan New Honda PCX 160 CBS dan Yamaha NMAX Neo S, Pilih Nyaman atau Performa Oke?
Kehadiran HSTC sangat membantu pengendara saat melaju di medan licin karena mampu mencegah selip roda.
Speedometer digital pada PCX 160 ABS tampil canggih, lengkap dengan menu interaktif yang bisa disesuaikan. Ada pengaturan kecerahan layar, informasi favorit, hingga tampilan latar belakang.
Sistem pencahayaan LED lebih terang dan tebal, mempertegas aura mewahnya. Panel meter juga sudah mendukung koneksi Bluetooth ke helm touring tertentu.