Scroll Untuk Baca Artikel
Olahraga

Perolehan Medali Emas Sepatu Roda Porprov Merata, Bona Ventura: Semoga Jateng Berjaya di PON 2024

×

Perolehan Medali Emas Sepatu Roda Porprov Merata, Bona Ventura: Semoga Jateng Berjaya di PON 2024

Sebarkan artikel ini
Sepatu Roda Porprov Jateng
Ketua Umum KONI Jawa Tengah, Bona Ventura usai menutup pelaksanaan cabor sepatu roda Porprov Jateng 2023 di kompleks Stadion Joyokusumo Pati, Minggu, 6 Agustus 2023. (Fadia Haris Nur Salsabila/beritajateng.tv)

PATI, beritajateng.tv – Cabang olahraga sepatu roda pada Porprov Jateng XVI 2023 telah rampung terlaksana pada Minggu, 6 Agustus 2023. Dari total 14 medali emas yang diperebutkan, perolehannya terbagi dengan cukup merata. Beberapa kabupaten/kota turut berkontribusi dalam mencetak para juara di lapangan.

Ketua Umum KONI Jawa Tengah, Bona Ventura, dalam wawancara dengan beritajateng.tv, menyatakan bahwa perolehan medali emas yang merata tersebut menggambarkan dinamika dan semangat persaingan dalam pelaksanaan Porprov Jateng 2023.

“Cukup beragam dan tidak dimonopoli oleh satu kabupaten atau kota. Ini adalah cermin bahwa prestasi sepatu roda tidak hanya terpusat pada satu daerah saja,” ujar Bona Ventura, Minggu, 6 Agustus 2023.

BACA JUGA: Cabor Renang Semarang Raih 13 Medali di Porprov Jateng 2023

Usai Porprov Jateng 2023, targetkan cabor sepatu roda dulang prestasi di PON 2024

Selain itu, ia juga menyampaikan harapannya terhadap perolehan medali di masa depan. Salah satunya untuk mengulang prestasi gemilang sepatu roda kontingan Jawa Tengah pada PON 2004 silam.

“Dari sepatu roda harapan kita Pra PON banyak yang lolos. Kemudian untuk PON (2024), target kita kembali kepada era 2004 di mana Jateng pernah berjaya dengan 7 emas. Yang pasti kita arahnya ke sana,” lanjutnya.

Sementara itu, Alra Noomira (14) asal Kabupaten Semarang mengaku puas atas raihannya pada Porprov Jateng 2023. Ia berhasil meraih 3 medali sekaligus, yaitu medali perunggu nomor 200 meter, medali perak nomor 500 meter, dan medali perak nomor tim sprint 500 meter.

Simak berbagai berita dan artikel pilihan lainnya lewat WhatsApp Channel beritajateng.tv dengan klik tombol berikut:
Gabung ke Saluran

Tinggalkan Balasan