“Alhamdulillah anak-anak bermain sangat bagus dan sesuai strategi. Karena bermain angin. Kita belajar dari angin ini untuk strategi menyerang dan bertahan berjalan 100%,” ujar Wawan sapaan akrabnya usai pertandingan grand final putra kelas 4X4.
BACA JUGA: Karanganyar Raih 1 Emas dan 2 Perak di Hari Pertama Pertandingan Dance Sport Porprov Jateng 2023
Fauzi juga tidak lupa menyatakan rasa syukurnya karena tim Kudus berhasil meraih gelar juara umum sekaligus memenuhi target pada Porprov XVI Jateng 2023.
“Sekali lagi, kita mengucap Alhamdulillah, karena kita juga bisa meraih juara umum dalam Porprov tahun ini. Memang ini target kita dari awal mengikuti ajang ini,” pungkasnya. (*)
Editor: Mu’ammar Rahma Qadafi