Scroll Untuk Baca Artikel
Pariwisata

Rekomendasi Tempat Glamping Asyik di Jawa Tengah, Lokasinya Ada di Tawangmangu

×

Rekomendasi Tempat Glamping Asyik di Jawa Tengah, Lokasinya Ada di Tawangmangu

Sebarkan artikel ini
tempat glamping
The Lawu Park rekomendasi tempat glamping. (foto: instagram/@the_lawupark)

TAWANGMANGU, beritajateng.tv – Menjelang akhir pekan, tentu dari kita banyak yang memilih untuk menghabiskan waktu di luar rumah. Maka dari itu, kali ini akan kami bagikan informasi seputar beberapa tempat glamping yang asyik berlokasi di Tawangmangu Karanganyar.

Informasi ini tentunya dapat membantu kamu yang merasa kesusahan mencari rekomendasi tempat untuk liburan atau bahkan sekedar beristirahat. Penasaran lokasinya? Yuk simak informasi lengkapnya berikut ini.

Rekomendasi Tempat Glamping

The Lawu Park

Glamping Tawangmangu The Lawu Park berlokasi di Bulakrejo, Gondosuli Kidul, Gondosuli, Tawangmangu, Karanganyar. The Lawu Park adalah destinasi glamping di Tawangmangu yang menawarkan keindahan taman serta udara sejuk dengan suasana yang menenangkan hati.

BACA JUGA: 6 Rekomendasi Tempat Wisata di Tawangmangu, Salah Satunya Tawarkan Jejepangan Ala Jawa Tengah

Sakura Hills

Sakura Hills terletak di Jl. Raya Matesih-Tawangmangu No.16, Gondosuli Kidul, Tawangmangu, Karanganyar. Tempat ini menawarkan pengalaman glamping supercamp dengan tenda-tenda segitiga yang terbuat dari kayu.

Fasilitas di dalam tenda sangat lengkap dan mewah. Wisatawan dapat menyewa tenda berkapasitas 2 – 4 orang dengan harga mulai dari Rp 400.000.

Tawangmangu Wonder Park

Tawangmangu Wonder Park berlokasi di Blumbang, Tawangmangu, Karanganyar. Tempat wisata ini menawarkan glamping di tengah alam hijau, dengan tenda berbentuk segitiga yang dilengkapi fasilitas setara hotel berbintang.

Tinggalkan Balasan