SEMARANG, beritajateng.tv – Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, telah memanggil 29 pemain untuk mengikuti pemusatan latihan (TC) di Turki dan persiapan Piala Asia 2023.
Setelah Shin Tae-yong menyeleksi, 29 pemain Timnas Indonesia tersebut akan melangsungkan Training Center (TC). Yang rencananya berlangsung dari 20 Desember hingga 6 Januari 2023.
Sebelum tim bergerak ke Qatar untuk turnamen Piala Asia yang berlangsung pada 12 Januari hingga 10 Februari 2024 mendatang.
BACA JUGA: Wahyu Prast PSIS Dapat Panggilan Timnas Indonesia Persiapan Laga Piala Asia 2024
“Pemain Liga 1 telah berkumpul untuk TC mengingat kompetisi mereka berjeda hingga awal Februari 2024. Mereka juga akan menjalani uji coba melawan Libya dan Iran pada tanggal 2, 5, dan 9 Januari 2024,” ungkap ketua Badan Tim Nasional (BTN) Sumardji.
Beberapa pemain yang Shin Tae-yong panggil telah berpartisipasi dalam kualifikasi Piala Dunia 2024 di Irak dan Filipina. Justin Hubner, yang baru-baru ini menjadi WNI, juga turut mendapat panggilan. Sayangnya, Rachmat Irianto absen karena cedera tanpa ada pengganti.