“Terlalu mahal tangannya (Menkominfo Johnny Plate) untuk diborgol. Dalam kapasitas dirinya sebagai menteri, sebagai sekjen partai terlalu mahal, terlalu mahal,” ujar Surya Paloh.
Menanggapi respon Ketua Umum Partai Nasdem, Denny Siregar mengatakan wajar jika Menkominfo harus terkungkung borgol karena telah merugikan negara. Selain itu, menurutnya tangan Menkominfo Johnny G. Plate berhak diborgol karena korupsi Rp 8 triliun.
“Ya mahallah, 8 triliun,” tulisnya.
Selain itu, ia menyebut pihak Nasdem seharusnya tidak menggembar-gemborkan restorasi. Padahal, ada kadernya yang telah mencuri uang negara.
“Jangan doang restorasi. Ada maling di dalam partainya malah sibuk pasang badan. Restorasi apaan?” tulisnya melalui akun twitternya @dennysiregar7 (*).