Menurut rencana, 10 pemain muda China akan dikirim ke Argentina. Mereka akan menjalani program latihan di La Plata University Club selama satu tahun.
Dubes Narvaja berharap kunjungan ke China akan semakin meningkatkan kecintaan dan semangat para penggemar sepak bola. Menurutnya, ribuan anak muda China menginginkan berada pada level yang sama dengan pemain Argentina.
“Jadi kami mempromosikan program sekolah pelatihan Asosiasi Sepak Bola Argentina (AFA). Yaitu melalui pertukaran serta kerjasama antara klub, pemain, dan pelatih kedua negara pada beberapa provinsi China,” ujarnya.
Dalam beberapa tahun terakhir, beberapa provinsi di China telah meningkatkan program sepak bola dalam kemitraannya bersama Argentina.
Akademi Teknis AFA juga melakukan kerja sama dengan beberapa pemerintah provinsi di China. Mereka menerapkan metode pelatihan yang sama dengan sistem seleksi pemain muda Argentina. (ant)
Editor: Ricky Fitriyanto