Jateng

Usai Koma dan Dirawat Intensif Sebulan, Rafa Bocah Pekalongan Digigit Ular Weling Kini Meninggal Dunia

×

Usai Koma dan Dirawat Intensif Sebulan, Rafa Bocah Pekalongan Digigit Ular Weling Kini Meninggal Dunia

Sebarkan artikel ini
ular welang Weling
Ilustrasi gigitan ular. (Foto: jsshospital.in)

Seekor ular weling melintas lalu menggigit tubuh Rafa. Hal itu sebagaimana penuturan kuasa hukum keluarga, Imam Maliki.

Panik melihat kondisi anaknya, keluarga langsung membawa Rafa ke tenaga kesehatan terdekat. Pagi harinya, keluarga membawa Rafa ke RSUD Kajen untuk mendapat penanganan medis. Namun, keluarga menganggap penanganan kurang tepat.

BACA JUGA: Bocil Tegal Tergigit Ular Weling Koma Nyaris Sepekan Kini Meninggal: Bisanya Lebih Bahaya dari Kobra

“Rafa hanya mendapat suntikan dan oksigen sekitar 45 menit. Setelah itu pihak rumah sakit melepas semua peralatan dan menyarankan pasien rawat jalan,” ungkap Imam.

Padahal, keluarga sudah meminta agar Rafa rawat inap. Namun rumah sakit meminta agar anak itu rawat jalan di rumah saja. Tak lama setelah keluarga bawa pulang, Rafa mengalami kejang-kejang.

“Dalam perjalanan pulang, pasien kejang. Keluarga langsung membawanya ke Rumah Sakit Islam Pekajangan,” tambah Imam. (*)

Simak berbagai berita dan artikel pilihan lainnya lewat WhatsApp Channel beritajateng.tv dengan klik tombol berikut:
Gabung ke Saluran

Tinggalkan Balasan