Pendidikan

Wujudkan Generasi Emas 2045, Walikota Semarang Dukung Program PAUD EMAS

×

Wujudkan Generasi Emas 2045, Walikota Semarang Dukung Program PAUD EMAS

Sebarkan artikel ini
Wujudkan Generasi Emas 2045, Walikota Semarang Dukung Program PAUD EMAS
Kegiatan PAUD Emas di Kota Semarang. (Doc. Humas)

SEMARANG, beritajateng.tv – Pemerintah Kota atau Pemkot Semarang mendukung program PAUD EMAS (PAUD Berbasis Masyarakat untuk Generasi Indonesia Emas) oleh Pemprov Jawa Tengah.

Walikota Semarang, Agustina Wilujeng menyampaikan apresiasi kepada Bunda PAUD Provinsi Jawa Tengah, Nawal Arafah Yasin atas pendampingan yang intensif dalam mengawal implementasi gerakan PAUD EMAS hingga ke tingkat kelurahan dan RW.

“Terima kasih kepada Ibu Nawal Arafah, Bunda PAUD Provinsi. Beliau luar biasa mengawal sampai titik-titik terkecil di wilayah. Kita akan terus berkolaborasi, mulai dari satu RW sebagai representasi satu kelurahan,” ujar Agustina Kamis, 16 Oktober 2025.

Hal ini sampaikan saat mendampingi Bunda PAUD Provinsi Jawa Tengah di PAUD Tirta Kenanga, Bongsari, Kecamatan Semarang Barat.

Lebih lanjut, Agustina menjelaskan bahwa pelaksanaan PAUD EMAS di Kota Semarang akan di perluas ke seluruh kecamatan dengan melibatkan berbagai pihak. Termasuk integrasi antara Posyandu dan Pos PAUD agar layanan anak usia dini semakin komprehensif.

“Komitmennya adalah menghadirkan PAUD EMAS di seluruh kecamatan. Nantinya akan ada kolaborasi antara Posyandu dan Pos PAUD agar terintegrasi. Sesuai dengan ide Bunda PAUD Provinsi, semuanya harus saling mendukung, tidak bisa berjalan sendiri-sendiri,” imbuhnya.

Ia menyampaikan bahwa Kota Semarang telah memiliki lebih dari 1.200 satuan PAUD yang melayani lebih dari 150 ribu anak usia dini di seluruh kelurahan.

“Kami ingin memastikan setiap anak mendapatkan awal kehidupan yang layak, tempat bermain yang mendidik, dan ruang tumbuh yang aman,” ujarnya.

BACA JUGA: Lantik Bunda PAUD Kota Semarang, Agustina: Gerbang Strategis Menuju Indonesia Emas 2045

Sementara itu, Bunda PAUD Provinsi Jawa Tengah, Nawal Arafah Yasin menegaskan bahwa PAUD EMAS bukan sekadar program. Melainkan gerakan hati yang berpijak pada keswadayaan, gotong royong, dan kearifan lokal.

“Anak-anak adalah generasi emas yang akan membawa masa depan bangsa. Melalui PAUD EMAS, kita wujudkan pendidikan yang adil, inklusif, dan membahagiakan,” tegasnya.

Simak berbagai berita dan artikel pilihan lainnya lewat WhatsApp Channel beritajateng.tv dengan klik tombol berikut:
Gabung ke Saluran

Tinggalkan Balasan