SEMARANG, beritajateng.tv – Durian adalah buah yang berasal dari wilayah Asia Tenggara, terutama ditemukan di negara-negara seperti Indonesia, Malaysia, Thailand, dan Filipina. Artikel ini akan membagikan informasi seputar beberapa tempat yang menyediakan durian premium dengan harga terjangkau.
Banyak yang menyukai buat yang satu ini, Namun ada pula yang tidak suka dengan durian karena aroma buahnya yang sangat menyengat. Durian memang salah satu buah yang mudah untuk kamu jadikan olahan seperti kue.
Meskipun durian dicintai oleh banyak orang karena rasanya yang khas, aroma kuatnya dapat menjadi polarisasi, dan beberapa orang mungkin menemui sulit untuk mengatasi baunya. Bagi mereka yang menyukai durian, buah ini merupakan salah satu buah paling lezat di dunia.
Daging buah durian memiliki rasa manis dan kaya, dengan tekstur yang lembut dan lembut. Buah ini juga banyak macamnya, sepeti durian Musang King, Monthong, Black Thorn, ed Prawn (Ang Heh), Duri Hitam, Golden Pillow (Jin Feng), dan masih banyak lagi.
Rekomendasi Tempat Durian Premium di Semarang
Durian Monying
Tempat yang satu ini cukup populer di Kota Semarang. Durian Monying menyediakan berbagai jenis durian yang rasanya lezat dan juga jenis premium. Namun kamu tidak perlu khawatir akan harganya, karena di tempat tersebut sering kali mengadakan promo yang sangat menarik.
BACA JUGA: Harus Perhatikan Beberapa Hal, Inilah 7 Tips Memilih Buah Durian yang Enak dan Berkualitas
Jenis duriannya juga bervariasi mulai dari durian lokal, lokal premium, montong, bawor, Musang King, Black Thorn, Petruk, dan durian kupas. Jadi tidak hanya ada satu macam durian saja untuk kamu santap langsung di tempatnya.
Selain jenis buah durian utuh, ada pula olahan durian yang tersedia di Durian Monying, antara lain daging durian, dawet durian, es cream durian, dan pancake durian.