Scroll Untuk Baca Artikel
EkbisNews Update

J&T Express Bangun Pusat Logistik Terintegrasi di Malaysia

×

J&T Express Bangun Pusat Logistik Terintegrasi di Malaysia

Sebarkan artikel ini
J&T Express bakal membangun pusat logistik terintegrasi di Malaysia. (J&T Express)

JAKARTA, 9/6 (beritajateng.tv) – Perusahaan jasa pengiriman J&T Express akan membangun pusat logistik terintegrasi seluas 12,14 hektare dibawah naungan J&T Express Malaysia.

Dibangun di area Bandar Rimbayu, Selangor, Malaysia, pusat logistik terintegrasi ini diperuntukan sebagai distribusi paket, pengiriman serta pergudangan untuk memenuhi kebutuhan bisnis J&T Express yang kian berkembang di Malaysia.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

“J&T Express terus membangun jaringan yang komprehensif, dibangunnya pusat logistik ini merupakan upaya kami untuk terus membawa manfaat logistik bagi semua”, ungkap CEO J&T Express Indonesia, Robin Lo.

Pembangunan pusat logistik ini merupakan bentuk perluasan ekspansif J&T Express dalam skala global, terutama di Malaysia sebagai negara kedua setelah berdiri di Indonesia dalam mengukuhkan kualitas pelayanannya.

Pembangunan pusat logistik di J&T Express Malaysia yang terletak di segitiga emas Selangor diyakini menjadi area yang memiliki potensi paling berkembangan sebagai area pusat bisnis. Dengan adanya perluasan fasilitas ini diharapkan J&T Express sebagai brand pengiriman global dapat mendorong pembangunan ekonomi lokal dan lintas wilayah serta berperan aktif dalam pengembangan industri logistik lokal dan pembangunan jangka panjang masyarakat.

Tinggalkan Balasan