Scroll Untuk Baca Artikel
Ekbis

Apresiasi Nasabah, Bank Jateng Beri Hadiah Motor dari Undian Tabungan Bima

×

Apresiasi Nasabah, Bank Jateng Beri Hadiah Motor dari Undian Tabungan Bima

Sebarkan artikel ini
bank jateng
Pemimpin Bank Jateng Cabang Koordinator Tegal Ratna Riyanti menyerahkan secara simbolis hadiah 3 unit Yamaha Fazzio kepada pemenang Hadiah Semesta Undian Tabungan Bima Tegal, di Kantor Bank Jateng Cabang Koordinator Tegal, pada Rabu, 15 Januari 2025.

Selain itu, 3 unit Yamaha Fazzio Hadiah Semesta Undian Tabungan Bima Bank Jateng Cabang Koordinator Tegal Periode I Tahun 2024 juga diterima oleh Warti, guru SDN 1 Mintaragen, Nurohman, pengusaha kerupuk, dan Mohamad Saepudin Umar, pegawai Dinas Perhubungan Kota Tegal.

Nurohman juga merasakan pengalaman yang sama. Ia mengaku kaget pegawai Bank Jateng mendatanginya. Mengira pernyataan pegawai tersebut hanya sekedar candaan semata, namun setelah membaca surat pemberitahuan pemenang hadiah, Nurohman merasa sangat senang.

“Alhamdulillah, saya tidak menyangka dapat hadiah motor dari Bank Jateng. Saya sering membayangkan saat saya setoran tabungan di Bank Jateng, saya bisa dapat hadiah dari Bank Jateng,” ucap pengusaha kerupuk tersebut.

BACA JUGA: Puluhan PNS Tegal Terima SK Pensiun, Bank Jateng Slawi Komitmen Layani Keuangan Pensiunan

Setelah menyerahkan hadiah kepada para pemenang, Pemimpin Bank Jateng Cabang Koordinator Tegal mengajak warga Kota Tegal untuk ikut berkontribusi dalam pembangunan kota. Salah satunya dengan memanfaatkan produk-produk Bank Jateng.

“Silahkan, ada kredit murah bagi para pelaku UMKM, pengusaha dan lembaga-lembaga yang ada di Kota Tegal. Ada kredit pegawai bagi ASN, P3K, dan pegawai swasta. Serta terdapat produk baru yaitu Kredit Kendaraan Bermotor dengan bunga terjangkau bagi masyarakat Kota Tegal. Bersama Bank Jateng, kita bangun Kota Tegal,” ajak Ratna. (*)

Editor: Farah Nazila

Simak berbagai berita dan artikel pilihan lainnya lewat WhatsApp Channel beritajateng.tv dengan klik tombol berikut:
Gabung ke Saluran

Tinggalkan Balasan