Scroll Untuk Baca Artikel
Jateng

Bank Jateng dan Dinkes Pati Dorong Digitalisasi Layanan Kesehatan: Lewat Skema Host to Host

×

Bank Jateng dan Dinkes Pati Dorong Digitalisasi Layanan Kesehatan: Lewat Skema Host to Host

Sebarkan artikel ini
Bank Jateng Dinas Kesehatan Pati
Pemimpin Bank Jateng Cabang Koordinator Pati Retno Tri Wulandari, Kepala Dinkes Pati dr. Aviani Tritanti Venusia, dan Kepala BPKAD Pati Drs. Sukardi saat Capacity Building implementasi layanan Host to Host untuk Puskesmas dan Labkesda, Kamis, 24 April 2025. (Foto: Dok. Bank Jateng)

PATI, beritajateng.tvBank Jateng Cabang Koordinator Pati bersama Dinas Kesehatan Pati menggelar Capacity Building guna mempercepat implementasi layanan Host to Host pada Puskesmas dan Laboratorium Kesehatan Daerah (Labkesda).

Kegiatan itu berlangsung pada Kamis, 24 April 2025 di Hall Lantai 3 Kantor Bank Jateng Cabang Koordinator Pati dan dihadiri sejumlah pemangku kepentingan terkait.

Hadir dalam pertemuan ini antara lain Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pati dr. Aviani Tritanti Venusia, MM, Kepala BPKAD Kabupaten Pati Drs Sukardi, dan Pemimpin Bank Jateng Cabang Koordinator Pati Retno Tri Wulandari.

BACA JUGA: Meriahkan HUT ke-62, Bank Jateng Gelar Lomba Bergengsi dan Turnamen Golf Piala Gubernur

Selain itu, juga hadir para kepala Puskesmas dan Labkesda se-Kabupaten Pati, serta narasumber dari Divisi Bisnis Kelembagaan dan Komersial Bank Jateng.

Dalam sambutannya, Retno Tri Wulandari menegaskan komitmen Bank Jateng untuk mendukung percepatan digitalisasi daerah, khususnya dalam layanan kesehatan.

“Kami berkomitmen untuk terus berinovasi dan menjadi mitra yang handal dalam mendukung digitalisasi daerah. Salah satunya dengan menyediakan layanan Host to Host untuk Puskesmas dan Labkesda di Kabupaten Pati,” ujar Wulan.

“Hal ini juga dapat meningkatkan Indeks Percepatan dan Perluasan Digitalisasi Daerah (P2DD) Kabupaten Pati sekaligus meningkatkan transparansi dan kemudahan dalam pembayaran pasien,” imbuhnya.

Sambutan baik atas kolaborasi Bank Jateng dan Dinas Kesehatan Pati

Senada dengan itu, Kepala Dinas Kesehatan Pati, dr. Aviani Tritanti Venusia, menyambut baik kolaborasi ini.

Simak berbagai berita dan artikel pilihan lainnya lewat WhatsApp Channel beritajateng.tv dengan klik tombol berikut:
Gabung ke Saluran

Tinggalkan Balasan