“Anak-anak sekarang sudah sangat terbuka dalam belajar. Kami para guru mendampingi sekaligus menjadi katalisator agar mereka punya kompetensi, bukan hanya untuk nilai rapor, tapi juga untuk membuka diri pada dunia,” tandasnya.
Salah satu siswa kelas XI-9, Reza Ahnaf Fergiansyah, mengaku antusias mengikuti pembelajaran langsung bersama guru dari luar negeri.
“Ini pengalaman pertama saya belajar bahasa Inggris dengan pengajar asing. Rasanya lebih seru, beda banget, dan membuat tambah semangat. Cara belajarnya juga dengan permainan jadi lebih menyenangkan,” ungkapnya.
BACA JUGA: Daya Tampung SMAN 1 Semarang Terisi Penuh Jelang Penutupan Pendaftaran
Program ini harapannya menjadi langkah strategis SMAN 1 Semarang dalam mempersiapkan siswa menghadapi era global, sekaligus mendorong mereka lebih percaya diri untuk berkomunikasi dalam bahasa Inggris. (*)
Editor: Farah Nazila