Scroll Untuk Baca Artikel
Politik

Benarkan Dugaan Selingkuh Komisioner KPU Pati dan Sekretaris, KPU Jateng Tunggu Bukti dan Klarifikasi

×

Benarkan Dugaan Selingkuh Komisioner KPU Pati dan Sekretaris, KPU Jateng Tunggu Bukti dan Klarifikasi

Sebarkan artikel ini
Komisioner KPU Pati | KPU Jawa Tengah
Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jawa Tengah, Handi Tri Ujiono, saat ditemui di kantornya, Selasa, 28 Mei 2024 malam. (Made Dinda Yadnya Swari/beritajateng.tv)

SEMARANG, beritajateng.tv – Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jawa Tengah, Handi Tri Ujiono, menanggapi dugaan perselingkuhan Komisioner KPU Pati.

Handi pun membenarkan adanya kabar perselingkuhan antara Komisioner KPU Pati dengan Sekretaris KPU Pati.

“Pada prinsipnya ada dugaan [skandal perselingkuhan di KPU Pati] seperti yang tadi disampaikan,” ujar Handi saat ditemui di kantornya, Selasa, 28 Mei 2024 malam.

Menanggapi kasus tersebut, pihaknya akan melakukan proses klarifikasi sebagai tindak lanjut.

“Pada intinya kami akan melakukan proses klarifikasi, menjadwalkan, baik itu memanggil atau kami akan turun,” sambung Handi.

BACA JUGA: KPU Jawa Tengah Resmi Tetapkan PDIP Raih 33 Kursi DPRD Provinsi, PSI jadi Pendatang Baru

Saat ini, lanjut Handi, pihaknya tengah mengumpulkan informasi. Adapun informasi itu ia kumpulkan dari Komisioner KPU Pati dan Sekretaris KPU Pati.

“Kami dapat laporan tuh, tapi kami minta ada beberapa yang harus dilengkapi, yang perlu diklarifikasi. Nanti kalau ini sudah disusun, kemudian disampaikan ke kami,” terang Handi.

Lebih lanjut, Handi membeberkan bahwa pihaknya baru menerima surat aduan tersebut pada Senin, 27 Mei 2024 lalu.

Simak berbagai berita dan artikel pilihan lainnya lewat WhatsApp Channel beritajateng.tv dengan klik tombol berikut:
Gabung ke Saluran

Tinggalkan Balasan