Scroll Untuk Baca Artikel
News UpdatePolitik

Cegah DBD, FBS Turun Tangan Bersihkan Lingkungan

×

Cegah DBD, FBS Turun Tangan Bersihkan Lingkungan

Sebarkan artikel ini
Cegah DBD, FBS Turun Tangan Bersihkan Lingkungan

Demak, 15/1 (BeritaJateng.tv) – Menjaga kelestarian dan kebersihan lingkungan diperkampungan seperti disaat musim penghujan sekarang ini sangatlah penting, agar terhindar dari serangan nyamuk demam berdarah yang kerap menyerang manusia. Hal tersebut diucapkan Ketua DPC PDIP Kabupaten Demak, Fahrudin Bisri Slamet, saat membersihkan selokan diwilayah Kebon Batur Mranggen, dimana kegiatan tersebut merupakan rangkaian kegiatan perayaan HUT PDIP ke-49 tahun 2022.

Menurut FBS (sapaan akrab Ketua DPC PDIP Demak), menjaga kelestarian dan merawat lingkungan sekitar kita sangatlah penting hal tersebut juga merupakan salah satu pesan yang disampaikan Ketua umum PDIP Megawati Sukarno Putri ” bangunlah jiwa dan badannya untuk Indonesia raya”.

” Dimusim penghujan ini harus benar-benar kita waspadai seperti selokan harus lancar agar tidak tersumbat dan tentunya jangan sampai ada jentik nyamuk demam berdarah”, tutur FBS.

Simak berbagai berita dan artikel pilihan lainnya lewat WhatsApp Channel beritajateng.tv dengan klik tombol berikut:
Gabung ke Saluran

Tinggalkan Balasan