Elang (9 Januari)
Film ini menceritakan tentang bagaimana kisah seorang atlet sepak bola yang bingung dengan sebuah pilihan antara menyelamatkan sang ibu atau memprioritaskan kemenangan timnya.
Menghadirkan sederet aktor luar biasa seperti Genindra Bimo, Meisya Amira hingga Lukman Sardi.
BACA JUGA: Tayang 23 Januari 2025! Berikut Fakta Menarik Film bioskop Keajaiban Air Mata Wanita
Harbin (1 Januari)
Berdasarkan sejarah Korea Selatan tentang An Jung Geun, yang berupaya merebut kembali takhta Kekaisaran Korea pada tahun 1909, beberapa bintang yang bermain di film harbin adalah Hyun Bin, Park Jung Min, Jo Woo Jin, Jeon Yeo Been, dan Lee Dong Wook.
Utusan Iblis (2 Januari)
Film horor ini mengisahkan seorang psikiater yang menangani kasus pembunuhan brutal yang melibatkan campur tangan entitas jahat. Utusan Iblis dibintangi oleh Shareefa Daanish, Dimas Aditya, dan Cindy Nirmala.
Ketindihan (9 Januari)
Film ini mengisahkan seorang atlet tenis yang memanggil Beuno, jin yang menyerang manusia saat tidur dan mengalami ketindihan. Bertema horor, pemeran film ini adalah Haico Van Der Veken, Donny Damara, dan Kevin Ardilova.
Demikianlah informasi seputar beberapa daftar film bioskop mulai dari Hollywood, Drama Korea hingga film Thailand. (*)