“Alhamdulillah kita bersyukur atas apa yang kita torehkan. Hingga hari ini, tim drumband Jateng sudah menorehkan 1 emas, 3 perunggu,” tegasnya.
Ia menambahkan bahwa masih ada dua nomor pertandingan lagi pada di nomor mix 6000 meter pada Minggu, 15 September dan 8000 meter pada Senin, 16 September mendatang.
Jelang dua nomor pertandingan itu, ia menyebut persiapan tim telah maksimal. Saat ini, tim sedang berfokus untuk kembali menambah pundi-pundi medali emas.
“Kita akan berjuang terus untuk menghasilkan yang terbaik. Semangat selalu berkobar tidak pernah runtuh walaupun disikut kanan kiri. Kami tetap ingin mendapatkan emas,” pungkasnya. (*).
Editor: Andi Naga Wulan.