SEMARANG, beritajateng.tv – Rumah sakit (RS) Panti Wilasa “Dr. Cipto” bekerja sama dengan Pusat Rehabilitasi YAKKUM memberikan program bantuan kaki palsu kepada penyandang difabel di sekitar Kota Semarang. Kegiatan konseling dan pengukuran pun digelar hari ini, Rabu, 8 Mei 2024 pagi.
Pjs. Direktur RS Panti Wilasa “Dr. Cipto”, Dr. Yoseph Chandra, M.Kes., menjelaskan, kegiatan tersebut merupakan lanjutan dari program “1.000 Kaki Palsu”. Adapun program tersebut merupakan inisiasi platform donasi bernama Biji Sesawi.
“Hari ini kami mengukur 7 pasien; ada yang patah setinggi pergelangan kaki, di bawah lutut, atau di atas lutut, itu akan kami buatkan secara personal,” ujar Yoseph kepada beritajateng.tv di sela kegiatan.
Tujuannya, kata Yoseph, adalah untuk membantu pasien-pasien kurang beruntung. Antara lain pasein yang mengalami kecelakaan, penderita diabetes, hingga penyintas kanker tulang.
Yang mana, mereka terpaksa menjalani proses amputansi sehingga membutuhkan kaki palsu untuk menunjang kegiatan sehari-hari.
BACA JUGA: LPS Beri Bantuan Kaki Palsu dan Kursi Roda ke Penyandang Disabilitas
Program 1.000 Kaki Palsu datangkan para ahli
Lebih lanjut, dalam pembuatannya, program “1.000 Kaki Palsu” ini mendatangkan para ahli di bidangnya, yakni ortotik dan prostetik.
Istimewanya, masing-masing pasien akan menjalani pengukuran satu per satu secara teliti, mulai dari ukuran, kemampuan fisik, hingga riwayat penyebabnya.