Scroll Untuk Baca Artikel
Jateng

Jalur Pantura Sayung Masih Sering Banjir Rob, Bupati Demak: InsyaAllah Awal 2027 Mulai Kering

×

Jalur Pantura Sayung Masih Sering Banjir Rob, Bupati Demak: InsyaAllah Awal 2027 Mulai Kering

Sebarkan artikel ini
Pantura Sayung | CCTV Sayung | banjir rob demak Rob Jawa Tengah
Penampakan banjir rob di Jalan Semarang-Kudus, di Kecamatan Sayung, Kabupaten Demak, Jawa Tengah, pada Jumat, 25 Oktober 2024. (Instagram/@infokejadian_genuk)

SEMARANG, beritajateng.tv – Gelombang banjir rob kembali melumpuhkan Jalur Pantura di Kecamatan Sayung, Kabupaten Demak, pada Selasa, 8 April 2025 malam. Genangan meluas seiring naiknya permukaan air laut sesuai prakiraan BMKG.

Kondisi tersebut memperparah arus mudik dan balik yang masih berlangsung. Kamera pengawas Dinas Perhubungan Demak memperlihatkan air rob masih merendam jalan nasional di depan kawasan PT HIT hingga pukul 21.30 WIB.

Banjir rob mulai muncul sejak sore dan makin parah saat malam tiba. Warga pesisir pun kembali dihantui keresahan yang sama.

BACA JUGA: Rawan Banjir Rob, Ini Cara Cek CCTV Live Pantura Sayung Demak, Pemudik Pantau Dulu Sebelum OTW

Bupati Demak, Eistianah, menyebut bahwa masalah rob memang menjadi keluhan utama warga. Ia menegaskan, penanganan rob belum bisa sepenuhnya dilakukan Pemkab.

“Saya sering mengajukan permohonan ke pemerintah provinsi. Mungkin Bapak Gubernur sampai bosan, tapi kami terus berusaha,” ucap Eistianah, Selasa, 8 April 2025.

Ia berharap proyek Tol Semarang–Demak Seksi I yang juga berfungsi sebagai tanggul laut mampu menjadi solusi jangka menengah.

Simak berbagai berita dan artikel pilihan lainnya lewat WhatsApp Channel beritajateng.tv dengan klik tombol berikut:
Gabung ke Saluran

Tinggalkan Balasan