Scroll Untuk Baca Artikel
NasionalNews Update

Jenderal Andika Temui Hendi, LKPP dan TNI Siap Bersinergi

×

Jenderal Andika Temui Hendi, LKPP dan TNI Siap Bersinergi

Sebarkan artikel ini

Jakarta, 24/10 (BeritaJateng.tv) – Kepala Lembaga Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) Republik Indonesia, Hendrar Prihadi menerima kunjungan Panglima TNI, Jenderal Andika Perkasa di kantornya, Epicentrum, Kuningan, Jakarta, Senin (24/10).

Pertemuan tersebut diagendakan untuk membahas sejumlah isu terkait sinergitas TNI dengan LKPP RI. Adapun Hendi, biasa akrab disapa Kepala LKPP RI sendiri menyatakan berterima kasih atas keterbukaan TNI untuk bersinergi dengan lembaga yang dipimpinnya.

Lebih lanjut, Hendi dalam pertemuan tersebut mengungkapkan apresiasinya kepada TNI yang selalu mengambil peran strategis dalam penanganan berbagai permasalahan di Indonesia.

“Keberhasilan bangsa ini dalam melewati ujian – ujian yang ada, terakhir termasuk penanganan pandemi covid-19 yang cepat, itu karena adanya peran TNI dan juga POLRI,” ungkap Hendi.

“Maka jika hari ini PR kita meningkatkan pemakaian produk dalam negeri, saya harap TNI juga mengambil perang yang berkesinambungan,” tegasnya.

Simak berbagai berita dan artikel pilihan lainnya lewat WhatsApp Channel beritajateng.tv dengan klik tombol berikut:
Gabung ke Saluran

Tinggalkan Balasan