“Untuk parkir kendaraan dari arah timur, dapat di Pleburan dan kawasan Stadion Diponegoro. Kendaraan besar dapat parkir di MT Haryono, Dr. Cipto, Jalan Kompol Maksum, sampai ke Barito. Lalu juga di Masjid Agung,” tambahnya.
Bagi kendaraan dari arah selatan seperti Ungaran, Solo, dan Klaten, ada baiknya keluar dari Tol Jatingaleh atau lewat Banyumanik dan menurunkan penumpang di Jalan Pahlawan.
“Parkir untuk roda dua dapat dilakukan di Taman Indonesia Kaya atau Pleburan. Bus dan kendaraan lainnya dapat parkir di Wonderia atau TBRS sampai ke Sisingamaraja atau area Stadion Jatidiri,” jelasnya.
Dari arah barat seperti Kendal sampai Brebes dapat masuk Krapyak dan menurunkan penumpang di KFC.
“Parkir untuk roda dua dapat dilakukan di TLJ dan roda empat dapat di kantong-kantong parkir PRPP, Jalan Gajahmada, Jalan Pemuda, Kantor Walikota, dan POJ City,” ujarnya.
Terakhir, Yunaldi mengingatkan para simpatisan kampanye untuk tertib berlalu lintas. Semua rekayasa telah siap dan semua personel akan berjaga di setiap titik penjagaan.
“Yang terpenting adalah tertib berlalu lintas. Rekayasa telah kami siapkan agar lalu lintas berjalan lancar. Pengendara roda dua diharapkan menggunakan helm standar dan tidak menggunakan knalpot sesuai spesifikasi teknis atau brong,” tandasnya. (*)