“Insha Allah akan kami kembalikan sebelum batas waktunya, namun harus kami lengkapi dulu karena syaratnya banyak banget,” bebernya.
Melanjutkan Visi Misi Pemimpin Sebelumnya
Menurut dia, visi misi yang ia usung setidaknya melanjutkan program kerja Walikota dan Wakil Walikota Hendrar Pribadi dan Hevearita Gunaryanti Rahayu sebelumnya.
“Bagaimana melanjutkan hal yang sudah baik dari era sebelumnya, agar sustainable dan konsisten tanpa harus merubah kebijakan yang sudah baik,” tegas Arnaz.
Upgrading yang Mas Hendi dan Mbak Ita lakukan, ia mengakui sudah sangat baik sehingga tinggal menyempurnakan.
Dengan demikian, kesejahteraan masyarakat sebagai muara dari seluruh program kerja, dapat tercapai. “Khususnya di infrastruktur dasar seperti pendidikan dan kesehatan yang harus gratis dan juga lapangan pekerjaan harus dibuka seluas-luasnya,” imbuhnya.
Ia menegaskan bahwa pendaftaran melalui PDI Perjuangan karena ia merupakan kader partai banteng moncong putih. “PDI Perjuangan adalah partai besar dan kebetulan saya adalah kader karena saya juga ada di BMI. Saya yakin yang akan jadi rekomendasi PDI Perjuangan nanti adalah kader terbaik,” ujarnya.
Arnas menegaskan bahwa ia belum berpikir untuk mendaftar melalui partai lain. “Belum terpikirkan,” pungkasnya. (*)
Editor: Elly Amaliyah