BLORA, beritajateng.tv – Bulan Muharram atau Suro dalam kalender Jawa diyakini sebagai bulan yang penuh berkah, termasuk bagi jasa penjamasan barang-barang pusaka.
Di Blora, Jawa Tengah, jasa penjamasan benda-benda pusaka meningkat pesat pada bulan ini.
“Dalam sehari, saya bisa menjamas 30 sampai 40 barang pusaka. Kebanyakan adalah keris dan tombak,” ujar Mulyono, seorang penjamas barang pusaka kepada beritajateng.tv pada Senin 8 Juli 2024.
BACA JUGA: BPPKAD Blora dan Bank Jateng Dukung Program ‘Ambyar Pak To’, Tingkatkan Kesadaran Pajak Restoran
Warsini, salah satu warga Blora yang memanfaatkan jasa penjamasan, mengatakan bahwa membersihkan barang-barang pusaka selama Bulan Suro diyakini dapat menjauhkan mereka dari bala bencana.
“Kami percaya bahwa membersihkan pusaka di bulan ini akan membawa berkah dan menjauhkan kami dari malapetaka,” ungkap Warsini.
BACA JUGA: Refleksi Bulan Suro: Cita-Cita Mulai dengan Menciptakan Perubahan