“Seminggu sekali pasti anak PIP datang. Bahkan untuk anak PIP ada kortingan harga saking seringnya potong,” kekehnya.
Untuk tarifnya, Shohib menyebut jika harga potong rambut Madura tentu menyesuaikan fasilitas. Yaitu Rp 20 ribu untuk dewasa, Rp 15 ribu untuk anak-anak, dan mahasiswa PIP Semarang.
“Kalau anak-anak muda model favoritnya 2 jari, ada juga yang mullet, tapi kalau bapak-bapak ya standar rapi,” ungkapnya.
Bersaing dengan barbershop
Lebih lanjut, ia menyadari persaingan tempat potong rambut kian ketat. Selain munculnya banyak barbershop modern, sesama potong rambut Madura pun semakin banyak.
Terlebih, Potong Rambut Lukman Radja Madura hanya melayani potong rambut saja. Tak bisa cuci apalagi mewarnai rambut.
“Apalagi fasilitas barbershop ada AC, cuci rambut, ya wajar banyak yang milih barbershop soalnya kualitasnya lebih modern,” ucap Shohib.
BACA JUGA: Barusan Terjadi di Awal Tahun, Kini Ada Lagi Duel Carok di Bangkalan Madura, Lawan Ponakan Sendiri!
Kendati demikian, ia yakin potong rambut Madura masih bisa bertahan di tengah gempuran barbershop. Terlebih dengan harga yang lebih ekonomis dibanding tempat potong rambut lainnya.
Sementara itu, Potong Rambut Lukman Radja Madura sendiri buka setiap hari dari bukul 09.00 sampai 21.00 WIB. (*)
Editor: Farah Nazila