Scroll Untuk Baca Artikel
Jateng

Pembangunan Kantor Cabang Baru Kejari Kota Semarang, Mbak Ita Berharap Pelayanan Lebih Optimal

×

Pembangunan Kantor Cabang Baru Kejari Kota Semarang, Mbak Ita Berharap Pelayanan Lebih Optimal

Sebarkan artikel ini
Pembangunan Kantor Cabang Baru Kejari Kota Semarang, Mbak Ita Berharap Pelayanan Lebih Optimal
Groundbreaking atau Peletakan Batu Pertama pembangunan kantor cabang baru Kejaksaan Negeri (Kejari) Kota Semarang yang berada di Jalan Puri Anjasmoro, Kelurahan Tawangmas, Kecamatan Semarang Barat. (Ellya/beritajateng.tv)

SEMARANG, beritajateng.tv – Pembangunan kantor cabang baru Kejaksaan Negeri (Kejari) Kota Semarang yang berada di Jalan Puri Anjasmoro, Kelurahan Tawangmas, Kecamatan Semarang Barat resmi mulai, Rabu 10 Juli 2024.

Hadir dalam Groundbreaking, Ponco Hartanto, Walikota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu dan dinas terkait.

Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Jateng, Ponco Hartanto menjelaskan, kantor baru ini berdiri di atas tanah seluar 1.051 meter persegi dengan anggaran sekitar Rp 5 miliar.

BACA JUGA: Mbak Ita Sebut Persiapan Pilkada 2024 Serentak di Kota Semarang Telah Matang

Rencananya, akan berdiri kantor dua lantai yang mampu menampung puluhan karyawan.

Pembangunan ini bertujuan untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. Mengingat kantor cabang sebelumnya yang berada di Kawasan Pelabuhan Tanjung Emas sering dilanda rob.

Oleh karena itu, dengan hibah dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jateng, pihaknya kemudian memindahkan kantor pelayanan publik Kejari Kota Semarang.

Simak berbagai berita dan artikel pilihan lainnya lewat WhatsApp Channel beritajateng.tv dengan klik tombol berikut:
Gabung ke Saluran

Tinggalkan Balasan