Pemkab Targetkan Pemasukan PAD RSUD Blora untuk Capai Rp. 70 Miliar

Mobil Layanan Antar Pasien RSUD Blora

BLORA, 14/12 (BeritaJateng.tv) – Luncurkan mobil layanan antar pasien, Bupati Blora H Arief Rohman, targetkan pemasukan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) dari rumah sakit umum daerah (RSUD) dr. Soetidjono Blora kedepan menjadi 70 Milyar.

“RSUD ini adalah salah satu penyumbang APBD terbesar di Blora, dalam setahun bisa 47 milyar, sekarang bisa menembus 50 milyar, kedepan kita targetkan 70 Milyar,” kata Bupati, Selasa (14/12/2021).

Oleh karena itu, lanjut Bupati, untuk menigkatkan pelayanan, pihak RSUD terus melakukan inovasi, dengan menyediakan mobil layanan anatar pasien.

“Apabila ada pasien yang sudah sembuh, keluarganya belum punya kendaraan, bisa di antar dengan mobil ini. Selain itu ada motor layanan obat, kalau ada pasien yang dalam perawatan nanti obatnya bisa diantar,” jelasnya.

Ditambahkan Bupati juga, selain layanan mobil antar pasien, dan motor antar obat juga layanan parkir dibelakang rumah sakit, sehingga di depan tampak bersih dan nyaman.

“Saya minta rumah sakit ini selalu inovasi, studi tiru ke rumah sakit lain yang lebih baik. Kuncinya adalah pelayanan, termasuk peningkatan SDM,” tutupnya. (Her/El)

Tinggalkan Balasan