Scroll Untuk Baca Artikel
Politik

Prabowo-Gibran Kampanye di Semarang, Bawaslu: Pelanggaran Ratusan Anak di Bawah Umur Pakai Atribut Partai

×

Prabowo-Gibran Kampanye di Semarang, Bawaslu: Pelanggaran Ratusan Anak di Bawah Umur Pakai Atribut Partai

Sebarkan artikel ini
Prabowo-Gibran Semarang
Pasangan Capres-Cawapres nomor urut 02, Prabowo-Gibran, menggelat kampanye akbra di Simpang Lima, Kota Semarang, Minggu, 28 Januari 2024. (Ellya/beritajateng.tv)

SEMARANG, beritajateng.tv – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Semarang menemukan banyak anak di bawah umur yang mengikuti kegiatan kampanye capres nomor urut 02 Prabowo-Gibran di Simpang Lima Kota Semarang.

Ketua Bawaslu Kota Semarang, Arief Rahman, mengaku telah menemukan ratusan anak di bawah umur yang ikut memakai baju kampanye Prabowo Gibran dan membawa bendera partai atau bendera kampanye.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

“Kita temukan beberapa keikutsertaan anak-anak di bawah umur yg menggunakan atribut bendera, bahan kampanye. Ada ratusan,” ujar Arief di Simpang Lima, Minggu, 28 Januari 2024.

Arief menegaskan, jika anak di bawah umur yang belum memiliki hak pilih tak boleh ikut berkampanye. Hal ini sesuai dengan Pasal 280.

BACA JUGA: Video Kader Membelot Dukung Prabowo-Gibran, PDIP: Strategi Usang

“Itu peraturannya di Pasal 280 ayat 1, menjadi hal yang dilarang. Tapi sejauh yang kita himbau bersedia ya selesai atau bagian dari upaya prefentif kami,” jelasnya.

Meski begitu, saat ini pihaknya hanya memberikan imbauan dan mengingatkan kepada orang tua anak-anak tersebut.

“Sejauh ini sudah kami himbau untuk yang bersangkutan melalui orangtuanya kalau dia menggunakan kaos agar mereka balik, kalau dia menggunakan bendera atau atribut bahan kampanye untuk tidak mereka bawa kan ke anak-anak kecil itu. Dan sejauh ini baru itu (temuannya) ada ratusan,” jelas Arief.

Bawaslu Semarang terjunkan 50 personel dalam kampanye Prabowo-Gibran di Simpang Lima

Dalam kegiatan kampanye dan kirab budaya yang Prabowo-Gibran gelar, Bawaslu Kota Semarang menerjunkan 50 personel untuk mengawasi jalannya acara ini.

Tinggalkan Balasan