BLORA, beritajateng.tv – Bupati Blora Areif Rohman membuka turnamen sepak bola U-15 memperebutkan Piala Bupati 2024. Acara ini digelar Asosiasi Kabupaten Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (Askab PSSI) Blora pada Sabtu, 27 Juli 2024.
Bupati Blora mengatakan meski baru saja melaksanakan kongres dan pengurusnya belum dilantik namun Askap PSSI tancap gas menggelar turnamen Piala Bupati 2024.
“Luar biasa acaranya, sat set Askab PSSI Blora ini, baru saja Muskab, langsung mengadakan turnamen. Semoga dengan turnamen ini bisa tumbuh bibit pesepak bola baru di Blora,” ungkap Bupati.
BACA JUGA: Setelah Vakum Hampir 6 Bulan, Askab PSSI Blora Akhirnya Bakal Gelar Kongres
Menurutnya, Blora punya salah satu pemain yang sudah go internasional, yakni Pratama Arhan yang menjadi timnas Garuda.
Ia berharap dengan adanya turnamen Piala Bupati 2024 seperti ini, akan muncul Arhan baru yang membawa nama Blora menuju prestasi, di tingkat regional, Nasional maupun internasional.
“Dengan pengurus baru, ada Gus Fahim, Mas Candra, Mas Agung, semoga Askab Blora bisa lebih maju, dan berprestasi,” imbuhnya.
Sementara Gus Fahim, sekretaris jenderal Askab PSSI Blora, menyampaikan turnamen ini berlangsung pertama kali memperebutkan Piala Bupati di tahun 2024.
Ada 18 klub sepak bola se-Kabupaten Blora yang ikut turnamen ini. Tujuannya memberi pembinaan kepada klub, serta mencari bibit baru atlet sepak bola di Blora.
“Hasil turnamen ini akan kami pilih yang terbaik nanti akan kita bina untuk memperkuat Persikaba. Harapannya nanti bisa mengikuti Liga di Jawa Tengah,” ujar Gus Fahim anggota DPRD PKB terpilih.
Turnamen berlangsung di dua lapangan, yang pertama di lapangan Kridosono Blora dan di lapangan Kridaloka Jepon. (*).
Editor: Andi Naga Wulan.









