Scroll Untuk Baca Artikel
JatengPeristiwa

Publik Heboh Soal Urgensi Patung Bung Karno, Senator: Saya Dukung..

×

Publik Heboh Soal Urgensi Patung Bung Karno, Senator: Saya Dukung..

Sebarkan artikel ini
arya
Anggota DPD RI sekaligus founder Museum The Sukarno Centre, Arya Wedakarna saat ditemui di Gedung Gradhika Bhakti Praja, Kamis 21 September, 2023. (Made Dinda Yadnya Swari/beritajateng.tv)

“Meluruskan perihal kawasan Soekarno Park di Bandung yang biayanya capai triliunan, itu bukan patungnya yang harganya segitu. Tapi kawasan seluruhnya. Saya rasa itu sama dengan yang terjadi di Banyuasin, Sumatera Selatan,” bebernya.

Dukung Soekarno Heritage

Lebih lanjut, pembangunan kawasan yang ia sebut Soekarno Park di Bandung itu juga bukan tanpa alasan. Menurutnya, Kota Bandung menjadi saksi sejarah hidup Bung Karno. Ia menyebut ajaran marhaenisme yang Bung Karno cetuskan pun lahir di kota dengan julukan Paris Van Java tersebut.

“Kita jangan lupa dengan sejarah Bung Karno bahwa Bandung itu juga tempat kesayangan beliau. Bung Karno berkuliah, menemukan ajaran marhaenisme, dan Konferensi Asia-Afrika juga ada di Bandung,” paparnya.

Senator itu menyebut bukan masalah baginya jika kelak banyak patung Bung Karno di berbagai wilayah lain di Indonesia. Sebagai founder museum berlokasi di Tampaksiring, Gianyar, Bali itu, ia menyatakan siap membantu hingga memberikan fasilitas jika ada pihak yang ingin membangun patung maupun kawasan Soekarno di berbagai daerah.

BACA JUGA:Apel Siaga PDIP Jateng Hadirkan 33 Ribu Kader, Hadirkan Hologram Bung Karno

“Saya mendukung pendirian Soekarno Heritage yang ada di Bandung, mau biayanya berapa triliun tidak masalah. Bung Karno sangat sayang dengan daerah-daerah itu, kita dari Soekarno Centre siap membantu,” tandasnya.(*)

Editor: Farah Nazila

Simak berbagai berita dan artikel pilihan lainnya lewat WhatsApp Channel beritajateng.tv dengan klik tombol berikut:
Gabung ke Saluran

Tinggalkan Balasan