Scroll Untuk Baca Artikel
EkbisGaya HidupNews Update

Rooms Inc Semarang Hadirkan Outlet F&B Terbaru Meet N’ Eat Resto & Spacebar

×

Rooms Inc Semarang Hadirkan Outlet F&B Terbaru Meet N’ Eat Resto & Spacebar

Sebarkan artikel ini

Semarang, 22/10 (BeritaJateng.tv) – Rooms Inc Semarang secara resmi menghadirkan outlet F&B baru, yaitu Meet n’ Eat Resto & Spacebar dengan menyelenggarakan acara live music yang bertema “BITE THE BEATS”. Acara ini diadakan pada hari Jumat tanggal 21 Oktober 2022.

Berlokasi di lantai lobi dari Rooms Inc Semarang, Meet n’ Eat merupakan restaurant berkonsep lifestyle dan instagramable yang menjadi tempat hangout masa kini, baik untuk kalangan anak muda, business executive hingga keluarga yang ingin menghabiskan waktu santai bersama sambil menikmati sajian makanan dan minuman mulai dari coffee, cocktails hingga wine dan spirits ditemani live music performance yang nantinya akan di adakan dua kali dalam satu bulan setiap hari Jumat.

Untuk promosi makanan dan minuman, Meet n’ Eat memiliki paket Tenderloin Steak dan Bir dengan harga Rp. 185.000 net, paket Pizza Medium dan 2 Coke dibandrol dengan hanya Rp. 100.000 net hingga paket Bir di harga Rp. 165.000 net para tamu bisa mendapatkan 3 botol bir.

Sedangkan untuk acara live music “BITE THE BEATS” dimulai pada pukul 19.00 WIB pada hari Jumat dimeriahkan oleh penampilan dari Fahmi Rois, singer & songwriter yang pernah menjadi finalis ajang pencarian bakat Indonesian Idol.

Tinggalkan Balasan