PEMALANG, beritajateng.tv – Debat publik pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Pemalang berlangsung penuh kejutan saat calon Bupati Pemalang, Vicky Prasetyo, tampil beda dengan menyanyikan lagu di tengah pemaparan visi dan misinya.
Debat yang digelar di Ballroom Hotel Pemalang, Kecamatan Petarukan, pada Kamis, 31 Oktober 2024 ini menghadirkan tiga pasangan calon.
Paslon nomor urut 1, Vicky Prasetyo dan Mochamad Suwendi, menjadi yang pertama memaparkan visi dan misi.
BACA JUGA: Debat Perdana Pilbup Purworejo, Yophi-Prabowo & Yuli-Dion Adu Gagasan Tata Kelola Pemerintahan
Vicky menyampaikan taglinenya, “Revolusi Pemalang,” sebagai simbol perubahan besar yang ingin diwujudkan.
Ia menjelaskan pentingnya memulai revolusi dari diri sendiri agar seluruh tim pemenangan tetap kondusif dalam berjalannya acara.
“Sebelum revolusi menyeluruh, kita perlu mendisiplinkan diri sendiri untuk suasana yang lebih kondusif,” jelas Vicky.
Vicky uraikan visi “Revolusi Pemalang” di debat perdana Pilbup
Mengurai kata ‘Revolusi’, Vicky dan Suwendi memperkenalkan arti penting setiap huruf dalam kata tersebut.
Vicky menguraikan kata pertama, “Responsif,” sebagai bentuk pelayanan cepat dan ramah untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.
Dalam rangkaian berikutnya, kata “Visioner” Vicky jelaskan sebagai dasar pembangunan terstruktur demi kesejahteraan rakyat Pemalang.